Skip to main content
Berita Kegiatan

Lapas Kelas IIB Tasikmalaya Lapas Yang BERSINAR

Dibaca: 29 Oleh 17 Jun 2020Desember 23rd, 2020Tidak ada komentar
Lapas Kelas IIB Tasikmalaya Lapas Yang BERSINAR
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

https://tasikmalayakota.bnn.go.id/, Tasikmaya – (17/06/2020) BNN Kota Tasikmalaya telah melaksanakan kegiatan Apel janji/Ikrar Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) di kantor Lapas Kelas IIB Tasikmalaya dan pemeriksaan tes urin terhadap puluhan anggota Lapas Kelas IIB Tasikmalaya.

Yang hadir pada kegiatan kali ini adalah Kepala BNN Kota Tasikmalaya, Tuteng Budiman., M.Si, Kasi Berantas, Deni Sarif Sarjani, SE., MM, Kasubag Umum Adi Rustadi., S.Sos, Penyuluh ahli Pratama Seksi P2M, Kusno Prayitno, AMK., SKM, Plt Kasi P2M, Ridwan Jumiarsa Soewardy., A.M., Kep, Pengadministrasian Umum, Agus Herlan, Dokter Harian Klinik Pratama BNN Kota Tasikmalaya dr. Citra Sari Dewi.

Isi dari janji/ikrar pencegahan pemberantasan penyalahgunaan peredaran gelap narkoba di Lapas Kelas IIB Tasikmalaya diantaranya Sanggup serta bersedia melaksanakan tugas secara profesl,iona memelihara keamanan dan ketertiban, melakukan upaya pencegahan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba (P4GN) dalam menciptakan Lapas/Rutan bersih dari narkoba dan apabila masih terjadi pengendalian, peredaran penyalahgunaan narkoba di dalam Lapas/Rutan, siap menerima sanksi yang berat sesuai peraturan yang berlaku.

Kepala BNN Kota Tasikmalaya sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Lapas Kelas IIB Tasikmalaya ini sehingga kedepannya Lapas Kelas IIB Tasikmlaya dapan menjadi Lapas yang semakin Bersih Dari Narkoba (BERSINAR)

“Kegiatan yang sangat baik, baru saja kemarin kami berkoordinasi bersama, pada hari ini (17/06) Lapas kelas IIB Tasikmalaya dengan cepat merespon agar Lapas lapas kelas IIB Tasikmalaya selalu BERSINAR” kata Tuteng.

Hal senada juga disampaikan oleh Kompol Deni selaku Kasi Pemberantasan Deni berharap agar kedepannya kerjasama yang baik ini bisa terus terjalin. “Koordinasi dan kerjasama antara BNN dan Lapas Tasik ini sudah berjalan dengan sangat baik dan harmnis, semoga hubungan yang baik ini bisa di pertahankan atau bahkan di tingkatkan lagi” tutur Deni.

Setelah acara Apel janji/Ikrar P4GN dilaksanakan, kegiatan dilanjut dengan pemeriksaan urin puluhan pegwai Lapas Kelas IIB Tasikmalaya, antusiasme terlihat pada saat kegiatan pemeriksaan urin dilakukan, kegiatan tersebut tentunya dilaksanakan dengan mentaati protokol kesehatan, menurut dr Citra apa yang dilakukan pihak lapas dalam mengkoordinir pegawainya sesuai dengan protokol kesehatan sudah sangat baik mulai mudah ditemukannya tempat cuci tangan, pegawai seluruhnya menggunakan masker dan tidak saling bersentuhan.

“Protol Kesehatan sangat di perhatikan disini (Lapas Kelas IIB) saya sangat senang saat harus memeriksa puluhan pegawai Lapas kelas IIB Tasikmalaya ini”

Sebelum meninggalkan tempat kegiatan Ridwan menyampaikan kepada penulis hasil dari pemeriksaan urin puluhan pegawai Lpas Kelas IIB tersebut. “Alhamdulillah hasil dari pemeriksaan urin di Lapas Kelas IIB Tasikmalaya ini memiliki hasil yang bagus, seluruh pegawai yang diperiksa memiliki hasil negatif dari penggunaan narkotika” Tutup Ridwan sesaat sebelum meninggalkan tempat. (Satria)Lapas Kelas IIB Tasikmalaya Lapas Yang BERSINAR Lapas Kelas IIB Tasikmalaya Lapas Yang BERSINAR Lapas Kelas IIB Tasikmalaya Lapas Yang BERSINAR

 

 

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel